Cara Menggunakan Fungsi Format Painter pada Microsoft Word & Excel

fungsi format painter pada word

Format Painter adalah sebuah fitur atau fasilitas yang umum terdapat di dalam program Microsoft Office, baik itu Microsoft Word maupun Microsoft Excel. Fungsi Format Painter pada Word sama halnya dengan fungsinya pada Excel, yaitu menyalin format atau seperti fungsi Paste Cut Copy dari satu objek ke objek lainnya. Fasilitas ini dapat bekerja untuk tipe data dalam bentuk angka, text, maupun gambar.

Fitur Format Painter dalam MS Word

fungsi format painter pada word

Format Painter digunakan untuk menyalin format yang digunakan pada objek satu ke objek lainnya. Ini sangat berguna apabila anda ingin menerapkan format teks yang sudah anda buat sebelumnya, pada teks yang sedang anda buat saat ini. Ini bisa dilakukan tanpa anda harus repot menulis ulang dengan pengaturan yang sama.

Misalnya pada paragraf pertama anda menggunakan format font calibri, size 12, font color hitam, dan spasi 1,5. Di paragraf kedua memiliki format jenis font times new roman, size 14, font color merah, dan spasi 1. Jika anda ingin menjadikan format pada paragraf kedua menjadi persis sama dengan paragraf pertama, maka fungsi paste cut copy Format Painter bisa digunakan tanpa harus menulis ulang.

Cara menggunakan fungsi Format Painter pada Microsoft Word

Berikut cara menggunakan fungsi Format Painter pada Microsoft Word.

  1. Block paragraf pertama atau tulisan yang ingin anda gunakan sebagai sumber pengambilan format untuk diterapkan pada tulisan atau objek lainnya.
  2. Pilih menu bar Home yang ada di paling kiri, dan pada grup Clipboard yang juga ada di paling kiri, anda akan menemukan ikon Format Painter yang berbentuk seperti kuas.
  3. Klik ikon Format Painter, maka fungsi Format Painter di Microsoft Word akan membuat kursor berubah bentuk seperti kuas. Gunakan kuas untuk menyeleksi paragraf kedua atau objek yang ingin anda ubah formatnya. Setelah diseleksi, paragraf kedua akan berubah sesuai dengan format dari paragraf pertama.

Untuk lebih jelasnya bisa kalian lihat contoh dibawah ini:

fungsi format painter pada word
Cara menggunakan fungsi Format Painter pada Word

Pada contoh diatas, paragraf kedua akan diubah seperti paragraf pertama yakni huruf atau font Time New Roman yang berwarna merah. Kamu tingga seleksi paragraf yang mau ditiru formatnya, lalu klik  ikon format painter dan paragraf yang mau diubah. Maka seketika paragraf akan berubah formatnya.

Fitur Format Painter dalam MS Excel

Seperti halnya fungsi Format Painter dalam MS Word, Format Painter pada Excel juga bekerja dengan cara menyalin format yang sebelumnya sudah ada pada suatu objek. Yang mana format tersebut kemudian dicopy pada objek lainnya sehingga memiliki pengaturan sama. Contohnya pada cell sumber memiliki format angka rupiah, warna angka biru, dan fill color kuning.

Kemudian format pada cell sumber tersebut akan disalin ke cell target yang tidak menggunakan format angka rupiah, no fill color, dan warna angka hitam. Ini bisa dilakukan dengan memanfaatkan Format Painter, tanpa harus mengganti format cell secara manual satu per satu. Cara menggunakan fungsi Format Painter adalah sebagai berikut.

Baca Dulu:

Cara menggunakan fungsi Format Painter dalam Excel

  1. Klik range cell sumber yang formatnya ingin disalin, misalnya cell B2.
  2. Sama halnya dengan Microsoft Word, tool Format Painter di Excel juga ada di tab Home pada group Clipboard dengan ikon yang sama yaitu berbentuk kuas.
  3. Klik ikon Format Painter, dan kursor akan berubah menjadi gambar kuas atau sapu.
  4. Drag mouse ke cell target, maka cell akan otomatis memiliki format yang sama dengan cell sumber atau cell B2. Apabila cell target lebih dari satu range cell, maka fungsi Format Painter dalam Excel hanya perlu di-drag atau block semua cell target secara bersamaan.

Lihat animasi berikut:

Fungsi Format Painter pada Excel
Fungsi Format Painter pada Excel

Pada contoh diatas, format angka 200000000 dan 300000000 akan diubah ke format rupiah dengan huruf tebal dan fill berwarna. Maka tinggal pakai fungsi painter seperti diatas data atau angka yang mau diubah akan seperti pada angka yang diseleksi sebelumnya.

Baca Juga:

    1. Kegunaan Shapes pada Ms Word
    2. Fungsi Merge Cell dan Split Cell
    3. Fungsi Title Bar Pada Ms Word

Kesimpulan:

Meski perintah Format Painter ini sebenarnya cukup sederhana. Namun keberadaannya akan sangat membantu dalam mempermudah pekerjaan, baik di Microsoft Word maupun Microsoft Excel. Karena anda bisa mengubah format objek yang baru dengan format objek yang telah dimiliki tanpa harus menulisnya ulang atau mengubahnya secara manual.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *