Format Gaji Karyawan di Excel & Cara Menghitung Gaji Bersih

Format gaji karyawan Excel

Cara menghitung Gaji Karyawan bulanan — Kata gaji tentu sangat akrab di telinga kita, yakni imbalan yang diperoleh karyawan sebagai penghargaan karena telah bekerja. Gaji yang diperoleh karyawan biasanya akan dikurangi dengan pajak dan komponen lainnya.

Format gaji karyawan Excel

Hasil dari pengurangan tersebut akan menjadi gaji bersih yang didapatkan atau dibawa pulang setiap karyawan secara bulanan. Karena berkaitan dengan uang, maka pegawai personalia harus memahami cara menghitung gaji karyawan yang tepat. Sebaiknya kita memakai Microsoft Excel agar dapat menghitungnya dengan lebih akurat.

Format gaji karyawan Excel cukup sederhana untuk dipahami.

Kita dapat menggunakan format VLOOKUP dan beberapa rumus Excel yang lain. Format Excel tersebut akan diulas secara lengkap di sini, di Panduanoffice.web.id.

Baca Dulu: Cara Menghitung Persen Potongan Gaji

Format Gaji Karyawan Excel (Gaji Bersih Bulanan)

Gaji bersih ialah upah utama beserta tunjangan yang diperoleh karyawan setelah dipotong oleh beberapa komponen, salah satunya pajak. Atas dasar itu, cara menghitung gaji bersih di Excel juga harus melibatkan gaji pokok, tunjangan, dan pajak.

Kita dapat download perhitungan gaji karyawan Excel atau meminta contoh format yang sebelumnya sudah digunakan di kantor. Kurang lebih beginilah format gaji karyawan Excel yang kita perlukan untuk menghitung gaji bersih karyawan bulanan.

Format gaji karyawan Excel
Format gaji karyawan Excel & cara menghitung gaji bersih bulanan

1.   Cara Hitung Gaji Pokok Karyawan

Langkah pertama cara menghitung gaji bersih di Excel ialah dengan menghitung gaji pokok yang terdapat pada cell D6 pada format gaji karyawan Excel di atas. Kita dapat menggunakan fungsi VLOOKUP pada cell D6. Rumusnya ialah =VLOOKUP(B6;B16:E21;2), lalu pencet enter. Angka 2 merupakan kolom nomor dua dari tabel bantu yang akan dimasukkan ke kolom Gaji Pokok yang telah disesuaikan dengan nilai kunci.

Setelah itu, kita tarik VLOOKUP tadi dari cell D6 hingga cell D10 agar nilainya dapat disesuaikan secara otomatis. Terakhir, kita total gaji pokok dengan cara menekan “Alt+=” pada cell D11, lalu pencet Enter.

2.   Cara Hitung Tunjangan Karyawan

Selanjutnya, kita perlu menghitung tunjangan yang akan diberikan kepada setiap karyawan. Kita dapat menggunakan fungsi VLOOKUP pada cell E6. Rumusnya ialah =VLOOKUP(B6;B16:E21;3), lalu pencet enter. Angka 3 merupakan kolom nomor tiga dari tabel bantu yang akan dimasukkan ke kolom Tunjangan yang telah disesuaikan dengan nilai kunci.

Setelah memasukkan rumus tersebut, tarik VLOOKUP tadi dari cell E6 hingga cell E10 agar nilainya dapat disesuaikan secara otomatis. Terakhir, kita total tunjangan dengan cara menekan “Alt+=” pada cell E11, lalu pencet Enter.

3.   Cara Hitung Transportasi Karyawan

Langkah berikutnya yang perlu kita lakukan ialah menghitung uang transportasi yang diterima oleh setiap karyawan. Kita dapat menggunakan fungsi VLOOKUP pada cell F6. Rumusnya ialah =VLOOKUP(B6;B16:E21;4), lalu pencet enter. Angka 4 merupakan kolom nomor empat pada tabel bantu yang akan dimasukkan ke kolom Transportasi yang telah disesuaikan dengan nilai kunci.

Cara menghitung Gaji bersih Karyawan bulanan dengan Excel
Cara menghitung Gaji bersih Karyawan bulanan dengan Excel

Setelah memasukkan rumus tersebut, tarik VLOOKUP tadi dari cell F6 hingga cell F10 agar nilainya dapat disesuaikan secara otomatis. Terakhir, kita total transportasi dengan cara menekan “Alt+=” pada cell F11, lalu pencet Enter.

4.   Cara Hitung Total Gaji

Kalau kita sudah mendapatkan gaji pokok, tunjangan, dan transportasi, selanjutnya kita menghitung gaji kotor atau total gaji tanpa potongan seperti yang terdapat pada format gaji karyawan Excel di atas. Kali ini kita memakai fungsi SUM pada cell G6. Rumusnya ialah =SUM(D6:F6), lalu pencet Enter.

Setelah itu, kita tarik cell G6 hingga cell G10 agar nilainya dapat disesuaikan secara otomatis. Terakhir, kita total gaji dengan cara menekan “Alt+=” pada cell G11, lalu pencet Enter.

5.   Cara Hitung Pajak

Kalau mencermati fomat gaji karyawan Excel di atas, terdapat kolom pajak yang wajib kita isi. Berbeda dengan cara menghitung gaji kotor, cara menghitung gaji bersih memang harus melibatkan potongan pajak. Kita kembali memakai fungsi VLOOKUP pada cell H6. Rumusnya ialah =VLOOKUP(B6;G16:H21;2)*D6, lalu pencet enter. D6 merupakan gaji pokok yang akan dikali dengan persentase pajak.

Setelah itu, tarik cell D6 hingga D10 agar nilainya disesuaikan dengan otomatis. Terakhir, kita total gaji seperti sebelumnya, yakni cukup menekan “Alt+=” pada cell H11, lalu pencet Enter.

Artikel Terkait: Cara Menghitung Persen Gaji Untuk Sedekah Bulanan

6.    Format Excel Gaji Bersih Karyawan Bulanan

Setelah mendapatkan semua nilai yang kita butuhkan, berikutnya kita kembali melihat format gaji karyawan Excel untuk menghitung gaji bersih karyawan bulanan. Jika pada cara menghitung gaji kotor di Excel tidak perlu dikurangi potongan pajak, maka sekarang kita harus mengurangi total gaji dengan pajak. Rumusnya ialah =G6-H6, lalu pencet Enter.

Related Posts:

Saat kita menghitung gaji bersih maupun gaji kotor karyawan bulanan yang jumlahnya sedikit tentu dapat dilakukan secara manual di Excel. Namun, jika jumlah karyawannya cukup banyak, maka kita memerlukan format gaji karyawan Excel beserta fungsi atau rumus agar lebih tepat dan akurat. Kita juga dapat download laporan gaji karyawan Excel sebagai contoh dalam menghitung gaji karyawan dengan Excel.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *